Ayo Mau Tes CBT apa PBT?

Lulusan SMA/sederajat yang masih berburu kampus negeri bisa mulai bersiap mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). Tahun ini, panitia menyiapkan dua pola ujian tulis SBMPTN 2016 yaitu berbasis kertas dan berbasis komputer.
Para calon peserta SBMPTN 2016 sendiri bebas memilih pola ujian yang akan mereka gunakan. Namun, mereka perlu mencatat baik-baik waktu pendaftarannya.
Dikutip dari laman SBMPTN 2016, calon peserta yang akan mengikuti ujian Paper-Based Testing (PBT) alias menggunakan berkas soal dan lembar jawaban komputer, maka mereka bisa mendaftar pada 25 April 2016 pukul 08.00 WIB sampai dengan 20 Mei 2016 pukul 22.00 WIB. Ujian SBMPTN PBT akan dihelat pada 31 Mei 2016.
Sementara itu, calon peserta yang memilih mengikuti ujian berbasis komputer alias CBT, bisa mendaftar pada 25 April 2016 pukul 08.00 WIB sampai dengan 9 Mei 2016 pukul 22.00 WIB. Peserta SBMPTN CBT akan mengikuti ujian pada 28, 29 dan 30 Mei 2016.
Meski jadwal ujian kedua pola tersebut tidak serentak, materi yang akan diujikan adalah sama. SBMPTN PBT maupun CBT akan mengujikan Tes Kemampuan Dasar Sains dan Teknologi (TKD Saintek), Tes Kemampuan dan Potensi Akademik (TKPA), dan Tes Kemampuan Dasar Sosial dan Humaniora (TKD Soshum). Selain itu, peserta yang memilih jurusan seni dan olahraga juga harus mengikuti ujian keterampilan pada 1 dan atau 2 Juni 2016.
Informasi lebih lengkap tentang ujian tulis ini bisa disimak di laman resmi SBMPTN 2016.

Post a Comment

Previous Post Next Post